Dandim 1003 Bersama Unsur Forkopimda HSS Lepas Peserta Gowes Sehati 

    Dandim 1003 Bersama Unsur Forkopimda HSS Lepas Peserta Gowes Sehati 
    Dandim 1003 Bersama Unsur Forkopimda HSS Lepas Peserta Gowes Sehati 

    KANDANGAN – Berlokasikan di wilayah Lapangan Lambung Mangkurat Kabupaten Hulu Sungai (HSS) Selatan Komandan Komando Distrik Militer (Dandim) 1003/HSS Letkol Inf Bayu Oktavianto Sudibyo bersama Bupati HSS Drs. H. Ahmad Fikry M, AP dan unsur Forkopimda melepas peserta Gowes Sehati Part 5, Minggu (3/9/23)

    Gowes Sehati Part 5 merupakan kegiatan tahunan yang dilaksanakan oleh pemerintah daerah sebagai wadah silaturahmi para pencinta sepeda gunung atau MTB baik dari Kabupaten Hulu Sungai Selatan maupun dari luar daerah sekaligus untuk memperkenalkan pesona keindaahan alam Kabupaten Hulu Sungai Selatan

    Dalam keteranganya usai melepas para peserta gowes kepada awak media Bupati HSS mengatakan bahwa gowes Sehati merupakan salah satu even yang dilaksanakan setiap tahun yang menjadikan wadah pemersatu dan ajang silaturahmi para pecinta sepeda MTB baik dari HSS sendiri dan dari luar wilayah dan sesuai laporan dari panitia ada 1300 peserta yang mengikuti pada hari ini, ucapnya

    Lebih lanjut acara ini juga bertujuan memperkenalkan diri akan keindahan alam HSS serta meningkatkan perekonomian Masyarakat, pasalnya sebelum dilaksanakan acara ini banyak yang bermalam bagi peserta yang berasal dari luar wilayah dan hal ini perlu dipertahankan dan dievaluasi apa yang kurang tepat, sehingga bisa menjadi even yang berkelanjutan, tutupnya

    Sementara itu masih ditempat yang sama Dandim 1003/HSS juga berikan keterangan, bahwa Kodim 1003/HSS selaku aparat Teritorial akan selalu berikan dukungan dan siap bekerjasama dengan pemerintah daerah untuk memajukan olah raga yang banyak di gemari Masyarakat seperti bersepeda atau MTB ini, ucapnya

    Kegiatan ini merupakan hal yang positif, selain memperkenalkan diri keindahan alam HSS juga bisa menciptakan atlit atlit pesepeda yang bertalenta, semoga kegiatan yang sama bisa terus terlaksana dan menjadi contoh untuk wilayah Kabupaten lain, tandasnya.(pendim1003).

    hss
    Maskuri

    Maskuri

    Artikel Sebelumnya

    Ikuti dan Hadiri Ceramah Agama, Babinsa...

    Artikel Berikutnya

    Kabupaten HSS Gelar Pemilihan Utuh Aluh...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Pangkoopsud II Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Divisi Infanteri 3 Kostrad
    Panglima TNI Berikan Bantuan Sosial Kepada Anak-Anak Yatim Piatu di Bumi Marinir Cilandak
    Gantikan KRI DPN-365, KRI SIM-367 Emban Mandat MTF XXVIII-P/UNIFIL
    Kontingen Defile TNI Turut Meriahkan India's Republic Day Parade Ke-76

    Ikuti Kami